Sebelum Trading
Gambar oleh Artur Skoniecki dari Pixabay
Kemarin, saya bertanya ke salah satu ahli trading futures. Dengan pertanyaan seperti ini.
"Gini mang ini pertanyaan bukan tentang teknikal, tetapi pertanyaan tentang mental atau emosi, jadi boleh diceritain mang gimana prosesnya saat pembentukan mental atau pengendalian emosinya mang?"
Beliau menjawab, dengan dua hal yang harus dilakukan ketika mau terjun ke dunia trading.
Pertama, mengenai tujuan trading. Untuk apa kamu melakukan trading? Apakah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari? Apakah untuk usaha sampingan? Apakah untuk masa depan?.
Masalah itu kamu harus jawab terlebih dahulu, tanpa tujuan akan sia-sia apa yang kamu lakukan.
Kedua, pengetahuan mengenai trading. Kamu harus tahu mengenai trading? Bagaimana caranya untuk bertrading? Apakah sudah siap untuk merugi? Apakah sudah membeli dan menjual dengan benar? Dan pertanyaan lain sebagainya.
Salah satu kunci yang dilakukan oleh para trader dengan cara memperlajari analisa teknikal. Didalam teknikal akan dijelaskan teknik-teknik analisa yang bisa digunakan dalam trading.
Bila diibaratkan dengan seorang prajurit di medan tempur, prajurit tersebut harus mengetahui bagaimana caranya berperang? Bagaimana untuk bertahan hidup di medan perang? Bagaimana cara melindungi diri dari musuh? Bagaimana caranya mengalahkan musuh? Jika sang prajurit tidak memiliki pengetahuan mengenai hal-hal itu, maka kemungkinan besarnya akan kalah paling cepat di medan perang.
Dan untuk mental dan pengendalian emosi itu terbentuk dari pengetahuan. Jika kamu, belum punya pengetahuannya dan sok jago berkata "mental saya kuat" padahal perkataan itu keluar bentuk dari emosi yang tidak terkendali.
Dua hal penekanan dari beliau adalah tujuan dan pengetahuan.
Posting Komentar untuk "Sebelum Trading"